Sinergia Animal terpilih sebagai Standout Charity 2020 oleh ACE
Animal Charity Evaluators (ACE) memilih Sinergia Animal sebagai salah satu dari organisasi perlindungan hewan paling efektif di dunia, dan menempatkan kami sebagai Standout Charity selama tiga tahun berturut-turut. Hal tersebut berarti bahwa kita diakui telah melakukan pekerjaan signifikan yang berpotensi memberi dampak kepada hewan dalam jumlah besar, dan kualitas pekerjaan kita yang bisa diandalkan.
Sinergia Animal diakui oleh ACE bekerja dalam bidang yang berdampak tinggi serta menerapkan intervensi yang efektif. Lembaga tersebut mengestimasikan kita dapat memberikan dampak kepada 1,7 juta hewan di setiap tahunnya.
Rekomendasi tersebut memberikan jaminan kepada donor dan pemangku kepentingan lainya bahwa investasi untuk masa depan hewan melalui donasi kepada Standout Charity merupakan hal yang menjanjikan. Dan meskipun Sinergia Animal merupakan organisasi yang masih muda yang berusia 3 tahun, Sinergia Animal telah diakui sebagai ACE Standout Charity sejak tahun 2018.
Berikut merupakan kutipan ACE kepada Sinergia Animal
“Sinergia Animal beroperasi di Amerika Latin dan Asia Tenggara, dimana gerakan advokasi hewan relatif terabaikan. Program penjangkauan terhadap perusahaan dan program investigasi merupakan program yang sangat efektif dalam biaya untuk meningkatkan standar kesejahteraan hewan ternak dan memperkuat gerakan advokasi hewan. Dibandingkan dengan LSM lainya yang kami review, Sinergia Animal tampak memiliki kepemimpinan serta budaya organisasi yang sehat. Kami melihat bahwa Sinergia Animal merupakan organisasi pengelola donor yang sangat baik karena pendekatan strategis yang dilakukan, biaya yang efektif, dan komitmen mereka dalam meningkatkan kapasitas dalam gerakan tersebut, serta meningkatkan standar kesejahteraan pada hewan ternak dalam daerah yang relatif terabaikan.”- Evaluasi ACE,2020
Berdasarkan ulasan yang dilakukan oleh ACE, aksi yang kita lakukan lakukan melalui kampanye kepada perusahaan-perusahaan untuk mengadopsi kebijakan bebas kandang baterai, investigasi rahasia yang kita lakukan, dalam melakukan pemantauan kepatuhan perusahaan terhadap standar kesejahteraan, dan dalam pengorganisasian komunitas, disebut “sangat efektif dalam meningkatkan hak dan standar kesejahteraan hewan”.
Evaluasi tersebut juga menekankan terhadap pentingnya strategi kita untuk secara eksklusif bekerja dalam negara-negara yang relatif ‘terabaikan’, di mana hewan ternak sangat membutuhkan bantuan LSM yang efektif beroperasi guna memulai masa depan yang lebih baik untuk mereka. Sinergia hanya beroperasi di negara-negara dunia Selatan- yang terdiri dari negara-negara yang akibat sejarah yang sama dalam kolonialisme oleh negara-negara utara, khususnya negara Eropa, saat ini dikarakterisasikan sebagai negara berpenghasilan rendah-menengah, yang baru mengalami industrialisasi, dan demokrasi yang lemah. Saat ini kita memiliki program di Argentina, Brazil, Chile, Kolombia, Indonesia, dan Thailand.
ACE juga mengevaluasi budaya dan etika kerja kita, dan menyimpulkan bahwa Sinergia Animal memiliki kepemimpinan dan budaya organisasi yang kuat, “Staff melaporkan tingkat kepuasan kerja yang tinggi dan kepemimpinan di Sinergia Animal sangat memperhatikan strategi organisasi. Menurut kami, Sinergia Animal relatif lebih beragam, adil, dan inklusif dibandingkan dengan organisasi lainya yang kami evaluasi di tahun ini,” ungkap ACE.
Bantu kami meningkatkan kerja kami!
Walaupun kita sangat bangga terhadap pengakuan terhadap kerja keras tim kami dalam tiga tahun terakhir ini, kita tahu perjuangan untuk hak-hak dan kesejahteraan hewan masih jauh dari selesai. Dan saat ini,kami jauh dari mapan. Dalam rangka memperluas kapasitas kita dan bekerja untuk dunia dimana hewan dapat hidup secara bebas, kita membutuhkan bantuanmu. Mari berjuang bersama kami dan menjadi bagian dari perubahan ini dengan berdonasi di sini.
댓글